Pengarahan Presiden Republik Indonesia Kepada Forkopimda Se-Provinsi Sulawesi Tenggara .
Sebelum memberikan pengarahan kepada Forkopimda Se- Provinsi Sulawesi Tenggara Presiden meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan di halaman Kantor Gubernur Sulawesi Tenggara, Kota Kendari.
Setelah itu, Presiden RI diagendakan untuk memberikan pengarahan kepada Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) se-Provinsi Sulawesi Tenggara di Kantor Gubernur Sulawesi Tenggara.
Kolaka – Agenda ini di ikuti oleh Kapolres Kolaka AKBP Saiful Mustofa,SIK.,M.Si , Sekda Kolaka H. Poitu Murtopo,M.Si, Perwakilan Dandim 1412/Kolaka dan Forkopimda lingkup Kab. Kolaka, yang dilaksanakan secara Virtual di Command Center Diskominfo Kab. Kolaka . Rabu (30/06/2021)
Adapun dalam Sambutan Gubernur Sultra H. Ali Mazi, SH mengucapkan banyak terimakasih kepada Presiden RI Ir. Joko Widodo dan para menteri pendamping karena ditengah banyaknya kegiatan dan tugas telah menyempatkan waktu untuk senantiasa hadir di tengah-tengah masyarakat Sulawesi Tenggara .
Dalam laporan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, membahas terkait covid-19 yang mengingatkan kepada kepala daerah untuk mengoptimalkan posko-posko PPKM Mikro yang ada di wilayah desa dan kelurahan dalam mengatasi penyebaran Covid-19.
Selain itu, fungsi posko tersebut juga untuk menguatkan pelaksanaan 3T (testing, tracing, treatment) hingga ke tingkat desa atau kelurahan.
Serta dalam arahan Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo yang menjelaskan bahwa, keadaan sekarang bukanlah keadaan yang mudah dan gampang, maka dari ini kita harus bekerja extra keras. Sedangkan membahas terkait Covid-19 ini melunjak begitu cepat, dan bisa menjadi gambaran dalam perkembangan covid-19 yang ada di India dalam perhari bisa mencapai kurang lebih 300.000 kasus .
“ Saya tidak mau di Sulawesi tenggara pada posisi yang sekarang relatif dari daerah-daerah lain, karena perkembangan positif di Sulawesi tenggara itu masuk dalam hitungan tertinggi kedua di pulau Sulawesi.“ucapnya
Pada 14 Juni Kasus Positif Aktif 261, dan 29 Juni menjadi 819 naik 379% Kasus . Adapun Angka Kesembuhan Sultra memiliki Tren yang menurun, pada 17 Juni 95,5% sedangkan pada tanggal 27 Juni turun menjadi 90,7% .
Turut mendampingi Jokowi dalam penerbangan menuju Provinsi Sulawesi Tenggara antara lain, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI M. Tonny Harjono, Komandan Paspampres Mayjen TNI Agus Subiyanto, dan Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin.
(Diskominfo Kab. Kolaka)