Kick Off (Pencanangan) Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Kolaka
Pencanangan pelaksanaan vaksinasi dihadiri oleh Bupati Kolaka dan Wakil Bupati Kolaka, anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, Pejabat Esalon dua tingkat Pemerintah Daerah Kolaka Tokoh Agama beserta tenaga kesehatan yang di laksanakan di RSUD SMS Berjaya Kabupaten Kolaka, Selasa (2/2/2021/).
Kolaka – Berdasarkan laporan dari Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kolaka, update perkembangan kasus Covid-19 di Kabupaten Kolaka saat ini dari Januari hingga awal Februari saat ini kasus terkonfirmasi positif sebanyak 1048 orang. Berdasarkan instruksi dari Kemendagri bahwa pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di keseluruhan daerah di Indonesia telah dilaksanakan secara serentak yang khususnya di Provinsi Sulawesi Tenggara sendiri diawali di Kota Kendari dan Kabupaten Konawe dengan sepuluh penerima vaksin awal dari pihak pejabat daerah. Distribusi vaksin untuk daerah Kolaka sendiri tiba pada tanggal 27 Januari 2021 dibawah pengawalan Polres Kolaka sebanyak 3000 dosis vaksin.
Dalam agenda vaksinasi hari ini, perwakilan yang akan menjadi pihak pertama dalam rencana penerima suntik vaksin covid-19 yaitu Wakil Bupati Kolaka H.Muhammad Jayadin,SE.,ME, Ketua DPRD Ir.Syaifullah Halik, Dandim Kolaka Risa Wahyu Puji Setiawan, Kapolres Kolaka Saiful Mustofa,S.IK,M.Si, Kepala Kejaksaan Indawan Kuswadi, Kepala Pengadilan Agama Mustamin, Kepala Kantor Departeman Agama Drs.H.Baharuddin, Tokoh Agama Islam H. Muh. Duwana Said, dan Tokoh Agama Kristiani Sergius Sigaga Asisten II Mustajab,SE,ME. Prosesi pelaksanaan vaksinasi dimulai dengan 4 tahapan yaitu registrasi, skrining, pemberian vaksin, dan yang terakhir observasi. Vaksin ini diberikan sebanyak dua dosis vaksin dengan selang 14 hari setelah pemberian suntik pertama. Rencananya, proses vaksinasi akan dilaksanakan secara serenta besok di 14 puskesmas dan rumah sakit di 12 kecamatan Se-Kabupaten Kolaka.
Sumber : Diskominfo Kab. Kolaka