Satu lagi spot permandian air panas di Sulawesi Tenggara, selain Wawolasea di Konawe. Namanya Keakea, tidak jauh dari ibu kota Kabupaten Kolaka, tepatnya di
KSDA Mangolo di Kelurahan Ulunggolaka Kecamatan Latambaga.
Sejak dibuka awal 2018, permandian yang termasuk dalam kawasan Konservasi Sumber Daya Alam (KSDA) Mangolo itu ramai dikunjungi.
Objek wisata ini merupakan permandian air panas yang menyatu dengan aliran sungai, sehingga memberikan daya tarik tersendiri bagi masyarakat.
Sudah dilengkapi dengan sejumlah sarana dan prasarana wisata yang dibutuhkan.
Pemerintah setempat telah menyiapkan beberapa lokasi swafoto, permainan flying fox, beberapa gazebo, rumah penginapan, dan gedung pertemuan di dalam lokasi wisata yang tampaknya disediakan untuk keperluan seminar, rapat kerja, pelatihan, dan semacamnya..
Lokasi wisata permandian Keakea kurang lebih 17 kilometer (km) dari ibu kota Kabupaten Kolaka.
Pengunjung dikenakan tarif masuk Rp5 ribu per orang dewasa. Anak-anak tidak dikenakan tarif.
Parkir kendaraan roda 2 dibanderol Rp5 ribu, sedangkan roda 4 Rp10 ribu.
Suasananya masih hijau, asri. Arus airnya tidak terlalu deras, pun juga suhu air panasnya tidak begitu menyengat.
Permandian Air Panas Keakea, Objek Wisata Baru di Kolaka.
Nara Sumber :
Kendari, BKK